BLOG bukan lagi sesuatu yang baru di kalangan masyarakat , semua masyarakat dapat menuangkan apa yang mereka pikirkan , apa yang mereka inginkan dan apa yang mereka mau didalam BLOG. BLOG adalah media komunikasi secara online yang berisi artikel-artikel seperti budaya, perekonomian, teknologi ataupun tulisan- tulisan yang bersifat akademik dan dapat dibaca oleh semua lapisan masyarakat yang mengenal internet. Penulis BLOG atau biasa disebut BLOGGER tidak selalu memiliki latar belakang jurnalistik, yang terpenting adalah apa yang mereka tulis dan dipublikasikan dapat bermanfaat bagi masyarakat . Layaknya sebuah tulisan yang bisa diakses dan dibaca oleh semua pengguna internet, tentunya dalam menulis BLOG diperlukan aturan-aturan yang menyangkut etika dalam berkomunikasi online. Di Indonesia terdapat Undang-Undang ITE, Undang-Undang Pers, dan KUHP yang bisa menjerat penulis BLOG yang dianggap melanggar hukum. Selain itu Undang-Undang di bidang HAKI pun juga berfungsi untuk melindungi hak kekayaan intelektual blogger atau pengguna internet pada umumnya..
Begitu pentingnya ETIKA DALAM PENULISAN BLOG saya rasa kita perlu mengetahui apa saja kode etik dalam penulisan BLOG yang terpenting dibawah ini :
1. Menggunakan bahasa penulisan yang baik
Masalah tata cara penulisan di blog sebisa mungkin kita harus menggunakan bahasa/ kata-kata yang baik, sopan dan sesuai dengan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
2. Isi tulisan tidak mengandung unsur SARA
Masalah SARA sangat rentang menimbulkan pertentangan yang akan berakibat buruk apalagi ditulis dalam media online yang bersifat mudah menyebar. Pemahaman orang tentang hal ini tentu saja berbeda-beda berdasarkan latar belakan orang yang membacanya. Keanekaragaman pemikiran tersebut akan menyulut masalah SARA yang ditulis dalam suatu blog menjadi masalah yang serius dan susah terkendalikan.
3. Pencantuman sumber tulisan
Dalam menulis, kita seharusnya menghargai penulis lainya apabila kita menulis berdasarkan referensi yang ada pada artikel penulis lain. Mencopy-paste adalah suatu hal yang sangat dilarang pada tulisan ilmiah, tetapi di blog masih bisa ditoleransi asal mencantumkan sumbernya dan membuat link ke sumber tersebut. Jika kita ingin belajar menulis maka hindarilah copy paste. Dengan membaca dari berbagai sumber dan ditambah dengan pengetahuan yang kita miliki, kita dapat menulis tanpa harus mencopy paste artikel dari orang lain.
Pada intinya apapun yang kita tulis tidak boleh merugikan orang lain, dan seharusnya apa yang kita tulis dapat bermanfaat bagi orang lain, Dan yang harus digaris bawahi , sebagai manusia seharusnya kita dapat menyadari bahwa perilaku kode etik sangat diperlukan untuk menghormati satu sama lain di dalam komunitas dunia maya. . JADI jangan takut untuk menulis di BLOG ya!!!! Terus kembangkan kreasi kita dalam menulis.
Terima kasih pada sumber : JAKARTA, KOMPAS.com
0 komentar:
Posting Komentar